SUMEDANG - Polda Jabar akan mendalami bagaimana izin perumahan yang berada di Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang terkait bencana longsor yang terjadi di sana. Seperti diketahui akibat longsor tersebut puluhan orang meninggal dunia.
"Jadi kita ketahui bersama bahwa memang kemarin itu di daerah Sumedang ada musibah tanah longsor. Nah Kapolda Jabar pun sudah mengunjungi lokasi tersebut bersama Forkopimda lain, kita lihat bersama di situ ada kejadian longsor yang menimpa para korban, " kata Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Erdi Adrimulan Chaniago, di Mapolda Jabar di Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung pada Senin 11 Januari 2021.
Menurut Erdi terkait bencana longsor tersebut, Polda Jabar dibantu Polres Sumedang kini sedang mendalami perumahan-perumahan yang ada di sana.
"Bagaimana izin dan sebagainya, ini demi mengantisipasi jikalau kejadian tanah longsor tidak terulang kembali, " katanya.
Baca juga:
Tony Rosyid: HRS Diborgol, Lalu?
|
Selain itu kata Erdi lokasi di tempat terjadinya longsor tersebut memang sangat rawan.
"Intinya kita sedang mendalami bahkan dari Polres Sumedang sedang mendalami izin-izinnya seperti apa dari perumahan tersebut, " katanya.
Disinggung mengenai tindak pidana yang mungkin ada pada pembangunan perumahan tersebut, kepolisian lanjut Erdi masih mendalaminya.
Sementara saat ditanya terkait pemanggilan saksi yang ada, Erdi mengaku kepolisian masih belum memanggil saksi. Terlebih banyak anggota kepolisian yang masih membantu proses evakuasi terutama dari Polres Sumedang dan Brimob Polda Jabar.
"Terkait pelanggaran pun kita belum bisa memastikannya karena masih dalam tahap pendalaman. Kita seperti yang saya sebutkan tadi masih mendalami kejadian tanah longsor ini apa unsur pelanggarannya, " katanya.
Disinggung soal bantuan Erdi mengaku, Polda Jabar maupun jajaran polres setempat sudah memberikan bantuan ini. Bahkan bantuan juga datang dari SAR, Pemkab Sumedang, Kodam III/Siliwangi dan Kodim Sumedang. Termasuk tentunya Brimob Polda Jabar.
"Perwakilan dari instansi yang saya sebut tadi semuanya hari itu juga sudah ke sana. Hal ini karena kami memantau langsung kejadian tersebut, sudah melakukan evakuasi dari awal, bahkan kejadian longsor susulan tersebut mereka sudah berada di lokasi tersebut. Kita ketahui bersama sudah ada korban nah ini kita mencegah untuk tidak terjadi lagi, " katanya.(***/Nang Surya)