Ridwan Kamil: PPKM Alias PSBB Secara Proporsional Tidak Akan Menghentikan Aktivitas Dan Ekonomi Masyarakat secara penuh

    Ridwan Kamil: PPKM Alias PSBB Secara Proporsional Tidak Akan Menghentikan Aktivitas Dan Ekonomi Masyarakat secara penuh
    Ridwan Kamil ( Gubernur Jabar )

    BANDUNG ( Jawa Barat ) - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kami menegaskan , Tidak perlu (Peraturan Gubernur/Pergub), PSBB sudah ada Pergub-nya. Ini situasional, ada PSBB transisi, proporsional, mikro. (PPKM) ini sama, hanya saja (kali ini) satu pengumuman dengan provinsi lain, bedanya itu. Kalau dari sisi apa yang akan diterapkan, tidak ada bedanya, " kata Emil.

    Kang Emil pun menegaskan, PPKM alias PSBB secara proporsional tidak akan menghentikan aktivitas dan ekonomi masyarakat secara penuh.

    "Yang PSBB (PPKM) tidak seprovinsi, yang PSBB adalah yang kasusnya dianggap paling tinggi, jadi saya rasa tidak akan berpengaruh terlalu besar karena produktivitas tetap harus jalan dan ini bukan hal yang tidak diprediksi. Bedanya, proses PSBB (PPKM) sekarang ada penyemangat, yaitu berbarengan (rencana) vaksinasi, " tambahnya.

    Saat ini,   pihaknya tengah mengkaji indikator penerapan wilayah PPKM di Jabar yang dilihat berdasarkan:

    (1) Tingkat kematian di atas rata-rata tingkat kematian nasional;

    (2) Tingkat kesembuhan di bawah rata-rata tingkat kesembuhan nasional;

    (3) Tingkat kasus aktif di atas rata-rata tingkat kasus aktif nasional; dan

    (4) Tingkat keterisian rumah sakit (BOR) untuk ICU dan ruang isolasi di atas 70 persen.

    "Jadi hari-hari ini (jelang 11 Januari) Pak Sekda sudah saya perintahkan untuk berkoordinasi ke kepala daerah. Karena (kebijakan) macam-macam, ada WFH 75 persen, 50 persen, 30 persen, tergantung zona. Jadi kami akan proporsional, " tegas Emil.(***)

    Nanang Suryana Saputra

    Nanang Suryana Saputra

    Artikel Sebelumnya

    Presiden Jokowi: Saya Tak Ingin Sekadar...

    Artikel Berikutnya

    Terkait Proyek Jalan Tol Semarang-Batang,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Penampakan Jumat Curhat Kapolresta Bogor Kota Bersama Polisi RW   
    Polres Sukabumi Implementasikan Asta Cita Presiden RI Melalui Kegiatan Penanaman Bibit Cabai
    Antisipasi Pencurian Kendaraan Roda Dua, Bhabinkamtibmas Sempur Himbau Warga
    Polsek Telukjambe Timur Laksanakan Patroli Perintis di Jalan HS Ronggo Waluyo
    Jalin Silaturahmi, Kapolsek Bogor Utara Anjangsana ke SMAN 7 Kota Bogor

    Ikuti Kami