Wali Kota Sukabumi menandaskan bahwa beasiswa akan diberikan kepada 33 orang dari 33 kelurahan se - Kota Sukabumi yang lolos tahapan seleksi dengan total beasiswa yang diberikan lebih dari Rp. 917 juta. Ia mengharapkan kerjasama saat ini dapat terus ditingkatkan terlebih selaras dengan visi pembangunan Kota Sukabumi.
Sementara itu Rektor Universitas Nusa Putra, Dr. Kurniawan, menjelaskan bahwa kerja sama ini merupakan kerja sama di bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Ia mengharapkan program beasiswa ini dapat meningkatkan indeks prestasi warga Kota Sukabumi.(***)