DPRD Ciamis Tinjau Kondisi SDN 2 Janggala Yang Ambruk di Kecamatan Cidolog Kabupaten Ciamis

    DPRD Ciamis Tinjau Kondisi SDN 2 Janggala Yang Ambruk di Kecamatan Cidolog Kabupaten Ciamis
    Kondisi SD Ambruk Karena terjangan hujan deras dan angin kencang yang melanda wilayah Cidolog

    CIAMIS - Komisi D Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Ciamis meninjau kondisi SDN 2 Janggala yang ambruk di Kecamatan Cidolog Kabupaten Ciamis.

    SD tersebut ambruk karena terjangan hujan deras dan angin kencang yang melanda wilayah Cidolog pada Minggu (10/1/2021) lalu.

    Demikian hal tersebut Anggota Komisi D DPRD Ciamis H. Wagino Toyib sampaikan, Kamis (14/1/2021).

    “Bangunannya ambruk total. Itu akibat bencana alam. Hujan deras dengan angin kencang yang membuat SD itu roboh, ” katanya.

    Menurut Wagino, kondisi seperti itu sangat mengkhawatirkan. Apalagi, SDN 2 Janggala berada di wilayah pegunungan dan jauh dari pusat pemerintahan desa setempat.

    Lebih lanjut ia mengungkapkan bahwa usia bangunan sekolah dasar tersebut juga sudah cukup tua. Dibangun 10 tahun lalu pada tahun 2009.

    Oleh sebab itu, bangunan pun ambruk cukup parah setelah terjangan bencana angin kencang dan hujan deras.

    “Lumayan jauh lokasinya dari pusat desa, berada di pegunungan juga. Cukup lelah untuk menuju ke lokasi SD. Mudah-mudahan akan ada perbaikan lebih cepat, ” jelasnya.

    Wagino mengatakan, setelah peninjauan, pihaknya pun langsung melaporkan kondisi SDN 2 Janggala Kecamatan Cidolog itu ke Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis.

    Menurutnya, Dinas Pendidikan (Disdik) Ciamis merespon baik laporan darinya. Pada tahun 2021 ini, akan langsung membangun SD yang ambruk tersebut.

    “Kami langsung laporkan ke Dinas Pendidikan, dan sudah kita sepakati kalau pada tahun ini akan langsung membangun total sekolah itu, ” ungkap Wagino.(***)

    Nanang Suryana Saputra

    Nanang Suryana Saputra

    Artikel Sebelumnya

    Gubernur Jabar Pesan Jangan Euforia Meski...

    Artikel Berikutnya

    Terkait Proyek Jalan Tol Semarang-Batang,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polsek tempuran polres karawang rutin periksa fasilitas perbankan di wilayah hukumnya. Guna Persempit gerak pelaku tindak pidana, 
    Debat Pilbup Pangandaran 2024 Soal IPM Kurang Memuaskan
    Anggota Polsek Tirtajaya melaksanakan Giat Cooling System menjelang Pilkada tahun 2024
    Guna Persempit gerak pelaku tindak kejahatan. Sambangi Minimarket di willayah hukum polsek Tempuran Polres Karawang. 
    Sambangi Security Bank BRI. Koordinasi Kamtibmas, Patroli Polsek Tempuran Sambangi BRI Unit Jayanagara. 

    Ikuti Kami