Pastikan Protokol Kesehatan Bupati Sumedang Kunjungi Wisata Tanjung Duriat

    Pastikan Protokol Kesehatan Bupati Sumedang Kunjungi Wisata Tanjung Duriat

    SUMEDANG - Tanjung Duriat adalah salah satu Objek Wisata alam yang dikelola Perhutani Divisi Regional Jawa Barat dan Banten, Kesatuan Pemangkuan Hutan ( KPH )Sumedang, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Cadas Ngampar dan temasuk wilayah administratif Kabupaten Sumedang.

    Bupati Sumedang H.Dony Ahmad Munir, ST.MM didampingi oleh Ir.Sudarwanto, M.si selaku Wakil Kepala Perhutani Divisi Regional Jawa Barat dan Banten berserta jajaran dari BKPH Cadas Ngampar H.Ojo  Suharja mengunjungi Objek wisata Tanjung Duriat pada Minggu (16/5/2021)

    Kunjungan Bupati Sumedang bertujuan memastikan penerapan Protokol Kesehatan di Lokasi wisata yang di kelola Perhutani dan monitoring aktifitas pengunjung.

    Dony Munir berpesan agar penerapan protokol kesehatan tetap di jaga supaya tidak terjadi cluster Baru Covid-19 di tempat wisata.

    Dia mengatakan. " Terimakasih kepada Perhutani yang selama ini sudah menjalin kerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Sumedang, semoga tetap Harmonis, dan Perhutani sebagai BUMN tetap memberikan yang terbaik untuk Negeri " katanya.

    Sudarwanto  selaku perwakilan pimpinan Perhutani menyampaikan bahwa Perhutani akan selalu bersinergi dengan Pemerintah daerah dan semua Stakeholder dalam pengelolaan  wisata.

    " Kami selaku pengelola wisata akan selalu memperhatikan kebijakan Pemerintah, di Tanjung Duriat  ini kami telah terapkan Protokol Kesehatan, Himbauan dan sarana kesehatan telah kami siapkan" ujarnya.

    Sudarwanto juga menambahkan " bagi pengunjung yang kedapatan tidak memakai masker, kami sudah menyediakan, sehingga pengunjung yang datang ke Tanjung Duriat dipastikan sudah sesuai Protokol Kesehatan" pungkasnya.(NANG SURYA)

    JAWA BARAT BANDUNG SUMEDANG WISATA
    Nanang Suryana Saputra

    Nanang Suryana Saputra

    Artikel Sebelumnya

    Wagub Jabar Kunjungi Objek Wisata Batukaras,...

    Artikel Berikutnya

    Terkait Proyek Jalan Tol Semarang-Batang,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Anggota Polsek Tirtajaya Sambangi Masyarakat Desa Tambaksari serta menyampaikan himbauan Kamtibmas dan Stop Judi Online
    Kanit Sabhara Polsek Batujaya bersama Anggota Ciptakan Keamanan di Minimarket melalui kegiatan Patroli Prekat 
    Anggota Polsek Tirtajaya melaksanakan Patroli Prekat dan Giat KRYD dalam rangka Antisipasi GU Kamtibmas di Wilayahnya
    Anggota Polsek Tirtajaya melaksanakan razia Minuman keras (Miras) terutama Miras Oplosan di Wilayahnya
    Anggota Polsek Batujaya melaksanakan Giat Cooling System kepada Tokoh Masyarakat Desa Telukambulu

    Ikuti Kami