SUKABUMI - Sebanyak 6 ribu vial vaksin Sinovac untuk vaksinasi covid 19 tahap pertama tiba di Kota Sukabumi, Selasa, 26 Januari 2021. Vaksin ini diterima oleh Kepala Dinas Kesehatan Kota Sukabumi, dokter Rita Fitrianingsih, M.Kes, disaksikan oleh Wali kota Sukabumi, Achmad Fahmi bersama Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Sumarni, dan selanjutnya disimpan di gudang penyimpanan vaksin Dinas Kesehatan Kota Sukabumi.
Wali kota menjelaskan, vaksin Sinovac yang datang untuk tahap pertama ini adalah 6 ribu vial yang diperuntukkan bagi 3 ribu orang. Sebelumnya, Kota Sukabumi mengajukan 4.126 vaksin untuk tenaga kesehatan dan tenaga pendukung lainnya. Namun, karena kedatangan vaksin baru bisa digunakan untuk 3 ribu orang maka prioritas yang akan mendapatkan vaksin adalah tenaga kesehatan yang berjumlah 2.550 orang ditambah 10 orang yang ditetapkan oleh pemerintah pusat untuk mendapat vaksin pada tahap pertama.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Sukabumi, dokter Rita Fitrianingsih, M.Kes, menjelaskan, vaksinasi akan dilakukan di 24 fasilitas layanan kesehatan, yakni 6 rumah sakit, 15 puskesmas dan 3 klinik yang telah ditetapkan. Dijelaskan pula, dalam satu minggu akan dilaksanakan 3 kali vaksinasi, yakni hari Selasa, Kamis dan Sabtu, dengan maksimal pelayanan 2 sesi per hari, satu sesi hanya dapat melayani maksimal 20 orang. Jadi, dalam satu hari hanya melayani maksimal 40 orang.
Dijelaskan pula, pihak Dinas Kesehatan telah melatih para vaksinator sehingga siap untuk melaksanakan tahapan vaksinasi. Selain itu, untuk mengantisipasi Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI), Dinkes juga telah menyiapkan tim KIPI untuk memantau orang yang telah divaksin paling tidak 30 menit setelah vaksinasi.
Pendistribusian vaksin ini mendapat pengawalan ketat dari TNI dan kepolisian, mulai dari Bio Farma Bandung hingga tiba di Kota Sukabumi. Aparat kepolisian juga akan bertugas untuk melakukan penjagaan gudang penyimpanan vaksin, serta pada saat pelaksanaan vaksinasi di fasyankes.(***)