Humas Polres Sukabumi - Kapolres Sukabumi AKBP Dedy Darmawansyah mendatangi rumah korban tertimbun longsor di Kampung Cibuntu, Desa Pasawahan, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi.
Seperti diberitakan sebelumnya bahwa pada hari Minggu 07 November 2021 sekira pukul 07.00 Wib ditempat galian tanah yang berada di Kampung Pasir Pacar Rt 03/02 Desa Kutajaya Kecamatan Cicurug Kabupaten Sukabumi telah terjadi peristiwa tanah longsor yang menyebabkan korban jiwa dan kerugian materi
Kejadian bermula pada saat para korban yang juga pekerja galian sedang dibawah tebing tiba - tiba tanah tebing bagian atas dengan ketinggian sekitar 75 meter dengan lebar 10 meter serta kemiringan tanah 90 derajat mengalami longsor dan menimpa para penambang yang ada dibawahnya.
Longsoran tebing tersebut mengakibatkan satu orang meninggal dunia tertimbun, tiga orang selamat dan satu unit Truck terseret longsoran.
Mendengar peristiwa tersebut, orang nomor satu di Polres Sukabumi ini langsung mendatangi rumah korban dengan didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Sukabumi Ny. Hesti Dedy, orang nomor satu di Polres Sukabumi datang ke rumah korban walaupun cuaca dalam kondisi masih hujan deras.
"Yang pertama, tadi kita mengecek lokasi, dan melihat para korban. Dan saya turut berduka cita semoga korban yang meninggal dunia diampuni segala dosa-dosanya dan korban luka-luka yang sedang dirawat semoga cepat diberi kesembuhan, " ujar perwira berpangkat melati dua alumni Akpol 2002 kepada tim Humas Polres Sukabumi , Minggu 07 November 2021.
Dalam kesempatan tersebut Kapolres Sukabumi mengimbau kepada semua masyarakat agar selalu hati-hati ketika sedang beraktivitas, karena saat ini sedang musim penghujan dan cuaca cepat berubah.
Baca juga:
Tony Rosyid: Menolak Rekonsiliasi Semu
|
" Saya menghimbau apabila mencari mata pencaharian agar memperhatikan situsi, kondisi dan cuaca saat ini yang tidak menentu, " ungkapnya lagi.
AKBP Dedy Darmawansyah beserta Kapolsek Cicurug menjenguk korban lainnya yang sedang terbaring dan mendapat perawatan medis di Rumah Sakit Bhakti Medicare.
Dalam kesempatan itu Kapolres Sukabumi berharap korban yang sedang mendapatkan perawatan agar segera pulih kembali.