Geliat Harokah Para Pengurus LTM MWCNU Bogor

    Geliat Harokah Para Pengurus LTM MWCNU Bogor
    pengurus LTM MWCNU Kecamatan Parung Kabupaten Bogor, menunjukkan eksistensi harokah mewarnai Romadhon 1442 H pada Senin 26 April 2021

    BOGOR - Giliran pengurus LTM MWCNU Kecamatan Parung Kabupaten Bogor, menunjukkan eksistensi harokah mewarnai Romadhon 1442 H pada Senin 26 April 2021.

    Pengurus LTM MWCNU Parung mengambil inisiatif mengundang para pengurus MWCNU Kecamatan Parung bergabung buka puasa bersama para jamaah Masjid Besar Riyadus Sholihin, yang terletak di jalan utama Parung Bogor, bersebrangan dengan Ramayana Parung.

    " Kami mengundang para pengurus NU se kecamatan Parung dan sekitarnya untuk berbuka puasa bareng jamaah Masjid Besar Riyadush Sholihin", ungkap Kang Irwan Ketua LTMNU Kecamatan Parung.

    " Tiap hari diadakan buka puasa di masjid Riyadush Sholihin bersama jamaah dan para musafir yang melintas dan berbuka di sini. Namun hari Senin ini, bukber lebih spesial dengan dihadiri para pengurus NU. Kami telah berkoordinasi dengan pengurus DKM lainnya, termasuk pembina Dr. KH. Mukri Aji MH yang juga Mustasyar PCNU dan Ketua MUI Kabupaten Bogor", lanjut Irwan.

    Ketua MWCNU Parung - Ustadz Mahfudin memberi apresiasi terhadap inisiatif bukber oleh Ketua LTMNU Parung.

    " Kami salut, sekaligus memberi apresiasi kepada kang Irwan, Ketua LTM MWCNU Parung Bogor yang menggagas bukber bersama pengurus NU dan Jamaah. Ini untuk mensyiarkan Jam'iyyah semua pengurus dan kader NU semarakkan kemulyaan bulan Romadhon. Semoga keberkahan untuk kita semua", harap kang KH. Mahfudin yang malam itu menghadirkan jajaran Syuriah dan Tanfidziyah.

    " Harokah LTMNU di Parung menjadi kekuatan simpul di beberapa wilayah kecamatan di Bogor dalam memakmurkan Masjid. Alhamdulillah", demikian testimoni Ketua PC LTMNU Kabupaten Bogor secara terpisah kepada pewarta. ( FERI )

    LTM MWCNU Bogor Bogor
    Suferi

    Suferi

    Artikel Sebelumnya

    Muslimat NU Dukung LTMNU Sinergi dengan...

    Artikel Berikutnya

    Terkait Proyek Jalan Tol Semarang-Batang,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Sinergitas Terkait TPPO Bhabinkamtibmas Dan Babinsa Sambang Dialogis Dengan Tokoh Masyarakat Desa Binaan
    Anggota Polsek Pabuaran Polresta Cirebon Sambangi Satkamling dan sampaikan himbauan dan pesan Kamtibmas pasca Pilkada Serentak 2024.
    QR Samapta Polsek Bogor Tengah Lakukan Patroli Dialogis Disini
    Bersama Anggota Samapta, Kapolsek Bogor Tengah Turun Langsung Lakukan Patroli
    Ketika Petugas Lalu lintas Polsek Bogor Tengah Lakukan Pengaturan

    Ikuti Kami